Hari Pertama Asesmen Lapangan LAMEMBA Prodi Ekonomi Pembangunan, FEB Unitomo
Surabaya, 12 Februari 2024, Hari Pertama Asesmen Lapangan
oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen, Bisnis dan Akuntansi (LAMEMBA) Prodi Ekonomi Pembangunan, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas
Dr. Soetomo (FEB Unitomo) telah digelar. Acara ini berlangsung selama 2 hari
yakni hari ini dan besok (13 Februari 2024) di Ruang H 408, Kampus Unitomo.
Acara dibuka oleh acara di buka oleh Rektor Unitomo, Ibu Prof. Dr. Siti Marwiyah, SH., MH, Ketua YPCU, Dr. Bahrul Amiq, SH., MH, Perwakilan Guru Besar FEB Unitomo, Prof. Dr. Drs. H. Eddy Yunus, ST., MM. Asesor pada asesmen lapangan ini adalah Prof. Dr. Hadi Sasana, SE., M.Si., dan Dr. Abdul Aziz Ahmad, SE., M.Si.
Acara AL ini dihadiri oleh Struktural FEB Unitomo,
Bapak Dr. Bambang Raditya Purnomo, SE., MM bersama jajarannya, Ketua Prodi
Ekonomi Pembangunan Veronika Nugraheni Sri Lestari, SE., MM , Tim Task Force
Asesmen Prodi Ekonomi Pembangunan, Dosen Ekonomi Pembangunan, dan Mahasiswa.
Rektor Unitomo, Prof. Siti Marwiyah, dalam sambutannya berharap agar setiap prosesi asesmen dapat berjalan lancar dan mendapatkan hasil yang terbaik. Hal ini sejalan dengan harapan Ketua Yayasan Unitomo, Dr. Bachrul Amiq, yang menekankan pentingnya menjelaskan poin-poin asesmen secara jelas sesuai dengan keadaan dan apa yang telah dikerjakan selama ini.
Asesmen lapangan ini berfokus pada mutu FEB dan
Ekonomi Pembangunan. Asesor menyoroti keterhubungan visi misi dengan kegiatan
yang telah dilakukan, capaian dosen, hingga pengembangan investasi untuk prodi
dan FEB, seperti membuka kelas inkubator bisnis dan profit center.
Dr. Liosten R. R Ully Tampubolon, MM, menjelaskan
mengenai inkubator bisnis FEB Unitomo dan prestasi mahasiswanya. Salah satu
mahasiswa bimbingannya dari Prodi Manajemen memenangkan penghargaan
kwirausahaan, dan mahasiswa dari Prodi Ekonomi Pembangunan yang dibimbing oleh ibu.
Veronika juga mendapatkan penghargaan tersebut.
Dr. Bambang Radit Purnomo, Wakil Dekan I FEB Unitomo,
menjelaskan mengenai output kontribusi FEB, seperti undangan untuk Prof.Dr.Dr.Aminullah
Assagaf, SE.,MM.M.Ak sebagai dosen tamu di UniSZA, narasumber pada KTT Asia
Pasifik, dan universitas di Malaysia.
Prof. Dr. Sri Utami Ady, SE.,MM, Guru Besar FEB Unitomo, menjelaskan perannya sebagai reviewer jurnal internasional dan kolaborasi antar dosen dalam pengabdian Tri Dharma di seluruh dunia.
Bapak Drs. Didik Sugeng Widianto, M.I.Kom, dari Unit
Penjaminan Mutu Universitas, memaparkan mengenai mutu FEB Unitomo dan Prodi Ekonomi Pembangunan. Beliau
menjelaskan bagaimana visi dan misi Prodi Ekonomi Pembangunan dan FEB apakah sudah sesuai dengan Rencana
Strategis (Renstra) dan Rencana Operasional (Renop).
Dr. Bambang Radit Purnomo menambahkan mengenai capaian FEB yang sebelumnya hanya sebatas online dalam komunikasi internasional, namun kini FEB telah menerima kunjungan dari mahasiswa ASEAN seperti Malaysia dan Timor Leste. FEB Unitomo juga berkontribusi dalam pertukaran jurnal internasional.
Prof. Dr. Nur Sayidah, M.Ak., menjelaskan kegiatan
internasional FEB, seperti Summer Course UniSZA, dosen tamu Trengganu, dan
seminar-seminar di tingkat ASEAN.
Asesmen lapangan ini merupakan bagian penting dalam proses akreditasi Prodi Ekonomi Pembangunan. Hasil asesmen ini akan menentukan nilai akreditasi prodi yang akan digunakan sebagai salah satu indikator mutu dan daya saing prodi di mata publik.