Asesmen Lapangan Akreditasi LAMEMBA Makin Dekat, FEB dan Prodi Ekonomi Pembangunan Gelar Rapat koordinasi


Surabaya, 26 Januari 2024 - Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dr Soetomo Surabaya ( FEB Unitomo) menggelar Rapat Koordinasi Akhir guna membahas persiapan mengenai Asesmen Lapangan Akreditasi Ekonomi Pembangunan yang akan diselenggarakan pada 12 s/d 13 Februari 2023. Acara dihadiri oleh struktural FEB Unitomo bersama Tim Acara yang bertanggung jawab dalam pelaksanaan akreditasi. Tim Acara terdiri dari masing masing Kaprodi hingga Sekretaris Prodi seperti Kaprodi Manajemen, Kaprodi Akuntansi, Kaprodi Ekonomi Pembangunan, Sekretaris Prodi Magister Manajemen, Sekretaris Prodi Doktor Manajemen dan Tata Usaha.


Dalam sambutannya, Prof. Dr. Sukesi, MM, Dekan FEB Unitomo, menekankan pentingnya rapat koordinasi ini untuk memastikan kelancaran proses akreditasi. Prof. Sukesi juga meminta agar dokumen-dokumen pelengkap yang diperlukan dalam proses akreditasi diperiksa dan ditambahkan jika ada perubahan atau tambahan yang diperlukan.

"Koordinasi ini sangat penting guna memastikan bahwa semua persiapan akreditasi dilakukan dengan baik dan sesuai dengan standar yang berlaku. Dokumen-dokumen yang menjadi persyaratan akreditasi perlu diperhatikan dengan seksama, dan jika ada perubahan atau tambahan yang dibutuhkan, harap segera disampaikan," ungkap Prof. Sukesi.


Selain membahas dokumen-dokumen pelengkap, rapat koordinasi ini juga fokus pada evaluasi borang kelengkapan akreditasi. Pembenahan-pembenahan yang diperlukan guna meningkatkan standar akreditasi juga menjadi sorotan utama dalam acara ini.


Struktural bersama tim acara juga berkomitmen untuk melakukan langkah-langkah konkret dalam mempersiapkan FEB Unitomo menghadapi proses akreditasi. Selain itu, mereka juga menghubungi dan berkoordinasi dengan pihak IT, Dosen hingga Mahasiswa.

Rapat koordinasi ini diakhiri dengan kesepakatan untuk terus memonitor dan memperbarui progres persiapan akreditasi. FEB Unitomo optimis bahwa dengan kerja sama yang baik antara seluruh pihak terkait, mereka dapat meraih hasil akreditasi yang memuaskan.

Share this Post